Written by Geraldo Kofit, June 08, 2021
Trading intraday memang tidak seperti teknik jangka panjang yang menuntut kesabaran trader dalam menantikan kepastian hasil trading. Posisi dibuka dan ditutup di hari yang sama, sehingga trader bisa mendapatkan profit di hari itu juga. Jikapun mendapat kerugian, loss yang dialami tidak akan berlarut-larut. Teknik yang seperti itu lebih mudah membantu trader untuk cepat move on dan fokus mencari peluang baru di keesokan harinya. Barangkali, itulah yang membuat trading intraday digemari banyak trader. Namun demikian, ada begitu banyak strategi forex yang bisa diterapkan, hingga seringkali membuat trader bingung menentukan strategi forex andalan. Cocok diterapkan di time frame H1 dan H4, berikut ini 5 pilihan strategi untuk trading intraday yang dapat Anda coba.
Trend Following
Mengikuti trend seringkali diplot sebagai strategi forex andalan termudah dalam trading intraday. Pada dasarnya, Anda cukup mengidentifikasi trend harga di chart dan bertindak mengikutinya. Strategi trend following yang kita bahas di sini adalah rekomendasi Roman Sadowski dari HumbleTraders, dan hanya menggunakan kombinasi garis-garis Exponential Moving Average (EMA).
Setup chart untuk strategi forex andalan ini melibatkan:
Sinyal buy muncul ketika EMA 20 memotong EMA 60 dari bawah ke atas. Apabila EMA 20 yang memotong EMA 60 dari atas ke bawah, maka itu dapat diartikan sebagai sinyal sell.
Di sisi lain, EMA 100 dapat diandalkan sebagai penanda trend yang akurat. Jika garis indikator bergerak secara meyakinkan di atas harga, maka pasar sedang didominasi trend bearish. Sedangkan apabila EMA 100 bergerak di bawah harga, maka trend bullish-lah yang lebih dominan. EMA 100 yang memotong harga dari bawah ke atas menandakan perubahan trend dari bullish ke bearish, begitu pula sebaliknya jika EMA 100 menyilang harga dari atas ke bawah. Dalam skenario EMA 100 yang bergerak dekat atau bahkan berdempetan dengan harga, hal itu menandakan ketidakpastian pasar. Persilangan EMA 20 dan EMA 60 dalam kondisi seperti itu sebaiknya diwaspadai baik-baik. Jangan terburu-buru menindaklanjuti sinyal crossing sebelum EMA 100 menunjukkan perubahan arah trend yang jelas.
News Trading
Respon harga terhadap rilis suatu berita berdampak besar memang cukup signifikan, sehingga bisa menghadirkan peluang yang cukup besar untuk trading intraday. Dalam hal ini, sangat penting bagi Anda untuk memahami kaidah-kaidah trading berdasarkan berita. Mengikuti jadwal rilis berita di kalender forex, serta menarik benang merah dari angka-angka konsensus, previous, dan aktual sebuah data adalah kemampuan yang musti dikuasai oleh seorang news trader. Pertimbangan entry sangat disarankan untuk menunggu hingga berita sudah benar-benar meluncur dan efek awalnya mereda. Anda bisa menunggu kira-kira 15 sampai 30 menit setelah news release, baru kemudian merencanakan posisi entry dengan price action. Strategi trading NFP sederhana dari Cory Mitchell contohnya, menganjurkan trader untuk menunggu 15 menit sebelum mencari patokan entry dari inside bar.
Scalping
Ide dasar scalping yang mencari keuntungan dari pergerakan terkecil harga sejatinya sudah selaras dengan pokok penerapan trading intraday. Dengan acuan time frame rendah dan target profit yang minim tapi sering, scalping tak pelak bisa menjadi strategi forex andalan, jika Anda ingin mengumpulkan beberapa kali keuntungan dalam sehari. Ada beragam teknik scalping yang bisa digunakan, di antaranya adalah strategi sederhana dengan 3 langkah mudah: menentukan arah trend, mencari momentum, dan mencari level exit sesuai manajemen risiko. Strategi yang menggunakan indikator MA dan CCI itu bisa disimak selengkapnya di artikel: Strategi Untuk Scalping. Selain itu, ada pula pilihan indikator scalping dengan sistem trading siap pakai seperti:
Apapun Strategi Forex Andalan Anda, Jangan Lupakan 3 Prinsip Ini
Tidak semua trader cocok dan bisa sukses dengan trading intraday. Sekalipun disukai karena cenderung simpel dan bisa memberikan reward harian, cara trading ini masihlah memiliki beberapa kelemahan. Untuk meminimalisir berbagai risiko dari kekurangan-kekurangan tersebut, ada 3 prinsip yang wajib ditaati, yaitu: