Written by Ziadatul Khoiroh, July 28, 2023
Dalam melakukan analisis teknikal, ada sebuah indikator yang paling sering digunakan oleh trader yaitu Moving Average (MA). Tampilan visual indikator ini berupa garis yang merupakan rata-rata periode tertentu. Sayangnya, tidak semua orang tahu bahwa indikator Moving Average hanya dapat diterapkan pada kondisi tertentu saja ataupun fase tertentu, indikator ini akan memberikan banyak sinyal palsu yang tidak dapat dipercaya.
Indikator Moving Average adalah sebuah indikator yang sudah digunakan lebih dari seratus tahun yang lalu. Pada tahun 1909 G. U. Yule dalam Journal of the Royal Statistical Society, Yule mendeskripsikan sesuatu yang R. H. Hooker temukan di tahun 1901 sebagai “moving-averages.”
Dalam statistika, Moving Average digunakan sebagai salah satu cara untuk memprediksi jumlah permintaan produk. Namun dalam perdagangan saham, Moving Average tidak digunakan sebagai indikator prediktif melainkan hanya sebagai alat bantu konfirmasi tren saja. Nah, Moving Average memainkan peran penting dalam menentukan tren harga sebuah saham dalam periode waktu tertentu
Moving Average adalah indikator teknikal yang menghaluskan gerakan harga saham yang berfluktuasi. Moving Average merupakan indikator trend–following, indikator ini akan mengidentifikasi tren harga sesuai periodenya. Indikator Moving Average didasarkan pada informasi harga sebelumnya maka sinyal yang diberikan lagging (terlambat).
Biasanya garis Moving Average digunakan sebagai indikator yang memberikan sinyal beli dan jual. Jika harga menembus ke bawah garis Moving Average maka itu adalah sinyal jual, dan jika sebaliknya maka terdapat sinyal beli. Alangkah indahnya trading jika sesederhana. Sayangnya kenyataannya tidak semudah itu.
Seringkali setelah harga menembus garis Moving Average, ternyata harga kembali ke titik awal dan bahkan menjauh dari posisi trading. Oleh karenanya, dua garis Moving Average pun digunakan. Tetapi harap diingat bahwa semakin pendek periode moving average, maka akan semakin sering berfluktuasi dan menghasilkan sinyal yang akurat.
RECOMMENDATION FROM EXPERT: