Sumber: www.beritasatu.com (2 Oktober 2021)

Jakarta, Beritasatu.com – Astronacci International, perusahaan di bidang trading & research financial market resmi memulai Trading Challenge Tesla 2021 berhadiah total Rp 1,8 miliar secara virtual pada 1 Oktober hingga 27 Desember 2021. Pembukaan acara ini dihadiri Anthonius Edyson dengan live trading gold. Hadir juga Hadi Jumaidi dengan live trading Nasdaq.

“Saya berupaya bisa berbagi, bisa berkarya, dan bisa bantu orang lain,” ujar Founder dan CEO Astronacci International Gema Goeyardi mengenai Trading Challenge Tesla 2021 Jumat (1/9/2021).

Dalam memenangkan kompetisi ini, peserta dapat melakukan transaksi di berbagai jenis market seperti forex, saham, cryptocurrency (aset kripto), komoditas dan market lainnya. Selama kompeitisi berlangsung, peserta juga diperbolehkan melakukan withdrawal dan deposit. Astronacci International menunjuk rekanan broker Orbi Trade, yang menyediakan direct market access (DMA).

Peserta dapat memenangkan Trading Challenge Tesla 2021 dengan mengumpulkan tiket yang bisa didapatkan dengan dua cara. Pertama, peserta mendapatkan satu tiket jika bisa mengajak satu orang untuk berpartisipasi ke program Trading Challenge Tesla 2021 (progam referal). Kedua, peserta bisa mendapatkan satu tiket dengan trading satu lot. Adapun hadiah utama ajang ini adalah mobil Tesla Model 3. Sebelumnya Gema sukses meraih US$ 500.000 dari modal US$ 50.000 dalam 9 bulan lewat program The Billionaire Challenge. “Tahun ini adalah tahun dedikasi Astronacci untuk Indonesia," ujar Gema Goeyardi.

Sebelum Trading Challenge Tesla dimulai, digelar Trader’s Camp yakni program pengajaran eksklusif oleh Astronacci International dengan memberikan materi pembelajaran berkualitas untuk memastikan peserta memiliki pengetahuan sebelum memulai trading. Pendaftaran peserta sudah dimulai sejak 20 Agustus 2021 dan akan terus dibuka selama kompetisi berlangsung.

Butuh Konsultasi?

Hubungi Kami